Alya sedih karena Ayah dan Ibu sangat sibuk, sampai-sampai, untuk membantu Alya mengerjakan PR pun, mereka enggak punya waktu. Padahal, Alya ingin punya waktu bersama dengan Ayah dan Ibu. Kalau terus begini, apa mereka bisa punya waktu bersama?
Gara-gara Pinkie Pie kelepasan bicara, rencana membuat pesta kejutan ulang tahun untuk Rarity hampir saja gagal. Para pony jadi kesal. Itu sebabnya, diam-diam Twilight Sparkle dan teman-teman menyiapkan pesta tanpa mengajak Pinky Pie. Kali ini, pesta kejutan untuk Rarity akan berhasil tidak, ya?