Book
Apel Untuk Anak
"An apple a day, keeps the doctor away”. Pepatah ini secara umum menyatakan bahwa mengonsumsi buah-buahan setiap hari akan membuat tubuh kita selalu sehat. Ya, sejak dahulu kala buah apel sudah diyakini bisa memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Tidak hanya mampu meningkatkan imunitas tubuh, apel juga bermanfaat untuk mencegah kerusakan gigi dan melindungi sel-sel otak dari proses gangguan degenerasi saraf seperti Alzheimer.
Namun demikian, anak-anak umumnya memang kurang suka mengonsumsi buah-buahan, termasuk buah apel ini. Karenanya, orangtua perlu melakukan berbagai cara agar anak mau mengonsumsi buah apel.
Berbagai cara tersebut adalah:
- Mengenalkan 50 fakta tentang apel.
- Memberikan 10 ide kreatif membuat benda dengan bentuk apel.
- Menyajikan 25 resep praktis apel yang bisa Anda masak untuk/bersama anak.
Tidak tersedia versi lain