Book
Memotret Milky Way : Kiat Mendapatkan foto Bima Sakti dan star trail yang menawan
Buku Memotret Milky Way ini membahas mengenai beberapa tip dasar untuk merekam milky way sebagai salah satu obyek foto kita. Peralatan apa saja yang dibutuhkan, perencanaan pemotretan, kapan waktu yang tepat untuk memotret Bima Sakti, di mana kita harus mengarahkan kamera kita untuk mendapatkan foto Bima Sakti baik dengan mata telanjang maupun menggunakan peralatan pendukung. Kita juga akan mempelajari settingan kamera yang biasanya digunakan untuk memotret Bima Sakti yang tepat.
Selain itu tentunya kita juga ingin mendapatkan foto Bima Sakti dengan komposisi yang menarik maka akan dibahas juga mengenai beberapa aturan komposisi dan beberapa teknik pemotretan tingkat lanjut seperti panorama, teknik memotret star trail dan juga time lapse.
Proses editing juga merupakan salah satu bahasan dari buku ini supaya nantinya proses penuh perjuangan ketika memotret Milky Way bisa tersaji dengan sempurna baik untuk kita nikmati sendiri atau kita bagikan melalui media sosial.
Tidak tersedia versi lain