Sebuah Catatan dari Jihan Davincka mengenai dirinya dalam melakukan perjalanan ke beberapa tempat/ kota di dunia. Perjalanan tersebut dikarenakan ia mengikuti suaminya ketika pekerjaan suaminya berpindah-pindah tempat. Di Setiap catatannya ia selalu menyelipkan kata motivasi dan renungan dalam kehidupan.
Buku ini berupa kumpulan cerita dari diaspora Indonesia yang tinggal di berbagai negara.
Melalui Sweet Nothings, Wimar lagi-lagi mengajak kita untuk menemukan gambaran besar melalui peristiwa-peristiwa sederhana yang biasa dialami setiap manusia. Ya, kalau kita tak bisa memahami hal-hal kecil, bagaimana kita mampu menangani permasalahan-permasalahan besar? Mulailah dari talk about nothing. Sebab dalam nothingness, kita tak perlu menaruh ekspektasi. Dalam nothingness, kita justru b…
Gara-gara keranjingan menulis blog, aku mendapat beasiswa ke Amerika. Kubayangkan, aku akan tinggal di sebuah negara megah dan adidaya, tempat segala impian bisa terwujud. Namun, aku melihat sepotong kenyataan lain. Orang miskin menuntut haknya. Pengemis dan homeless masih ada di sudut-sudut kota. Di tengah perayaan hari kemerdekaan, ternyata masih ada teriakan-teriakan pencarian kebebasan. …
Cerita ini tidak hanya berkisah tentang perjalanan menuju Toraja. Dalam cerita ini pembaca diajak untuk ikut berpetualang di dalam mobil, merasakan langsung keindahan alam Sulawesi Selatan, melihat sendiri eksotisme budaya kuno Toraja yang masih bertahan hingga saat ini, dan ikut merenung sesaat mengenai hidup lewat percakapan yang mengalir antara Rossa dan Teddy.
Buku ini tak hanya memberi motivasi positif atas pengalaman sakit, tetapi juga memberi inspirasi dalam menghayati hidup bersama di tengah keberagaman. Buku ini dapat tersebar luas kepada umat, karena mengandung keteladanan seorang Imam Katolik, dan juga ada kunci kerukunan hidup antarumat beragama.