Tak akan pernah setetes darahnya pun mengalir di tubuh anakmu! Kamu tidak akan pernah punya anak! Sekejam itukah kutukan seorang kekasih yang dikhianati? Setipis itukah batas antara cinta dan dendam? Ketika cinta telah sirna, ke mana harus dicarinya Firdaus-nya yang hilang?
Sepuluh tahun menikah,rahim Nidia tetap kosong. Segala cara telah ditempuh. Namun bayi yang didambakannya belum datang juga.